QRIS (QR code Indonesian Standard)
merupakan QR code dengan standar dari Bank Indonesia yang dapat digunakan untuk sarana pembayaran QR Code untuk pembayaran melalui aplikasi uang elektronik, dompet elektronik, atau mobile banking.
Cara bayar menggunakan QRIS
- Ketik alamat selfcare.oxygen.id di browser internet Anda.
- Masukkan User dan Password Anda, secara default:
USER: No. ID Pelanggan Anda
Password: Alamat Email Anda
- Dan klik Login
setelah masuk, pilih menu Pembayaran dan pilih Pembayaran dengan QRIS
Akan muncul halaman tagihan yang disertai dengan kode QRIS.
Scan Barcode QRIS menggunakan aplikasi pembayaran Anda. Pembayaran dengan QRIS sudah didukung oleh banyak aplikasi dompet elektronik dan juga aplikasi mobile Banking yang ada di Indonesia. Berikut beberapa aplikasi yang sudah mendukung QRIS.
Contoh Penggunaan di Aplikasi Livin Mandiri
Pilih scan QRIS pada aplikasi.
Scan QR code yang ada pada halaman tagihan di selfcare oxygen.id.
Nominal pembayaran akan muncul, lalu klik tombol Lanjut.
Klik tombol Kirim untuk melakukan pembayaran.
Masukkan M-Pin Anda.
Transaksi pembayaran berhasil.